Cari Blog Ini

Kamis, 06 Juli 2017

Serunduk Padi di Sawah

Source pict: kebunpedia


Hijau menguning padi menunduk ke bawah.
Bukan untuk melihat jelas apa yang di bawah
tapi menunduk karena sudah berat isi yang ada di dalam calon gabah.


Serunduk padi di sawah semakin menunduk semakin memberi harap
hari yang di nanti akan tiba saat petani merasa suka cita.

Serunduk padi di sawah semakin berat untuk digoncahkan angin
bagai orang berilmu teguh pendiriannya.

Pagi itu di bagian barat pulau Jawa, Tasik Malaya.
Serunduk padi di sawah….,

mengingatkan ku saat moment aku bertanya kepada seseorang yang sederhana sikapnya,


Haruskah
Zuhud dalam Islam terlihat seperti orang yang tidak mampu?

Beliau menjawab:

Hidup sederhana dalam Islam.. bukan berarti sengsara dalam kemiskinan,

Tetap harus bekerja berusaha niat untuk ibadah, karena zuhud itu adalah memanfaatkan segala sesuatu karena alasan untuk mendukung ibadah kepada Allah.

Jika minum susu coklat bisa membuat kita lebih sehat dan kuat beribadah kepada Allah dari pada segelas air putih, maka minumlah susu coklat

Jika berkendara dengan mobil mempermudah kita untuk berdakwah dan silaturahmi dari pada berjalan kaki, maka pilihlah mobil.



Repost: http://scdc.binus.ac.id/mt/2016/05/21/serunduk-padi-di-sawah/

Tidak ada komentar: